drama shark mulai syuting dengan meluncurkan 2 still pemeran utamanya
drama yang direncanakan akan tayang pada tanggal 27 mei 2013 ini sudah mulai syuting. kisah yang diangkat hampir sama dengan trailer sebelumnya mengangkat tentang balas dendam. seperti yang sudah saya posting sebelumnya (yang belum baca klik disini )
drama shark bercerita tentang balas dendam seorang lelaki bernama Han Yi Soo / Yoshimura Junichiro yang kembali ke Korea untuk mencari pembunuh keluarganya. ia merupakan saksi dari pembunuhan tersebut ia kembali setelah merubah identitasnya. Han Yi Soo menggunakan putri dari dalang utama pembunuh ayahnya yaitu Jo Hae Woo dimana mereka sebenarnya sangat dekat saat mereka masih muda. lambat laun ia akan jatuh cinta pada sang putri. klasik kan??? sementara itu tunangan Hae woo, Oh Jun Young merasa aneh dengan kematian Yi soo dan mulai mencurigai tentang identitas asli Yi Soo. akan kah Yi Soo dapat mengambil alih hotel milik keluarganya dan mengungkap misteri kematian keluarga dengan bayaran dia akan kehilangan wanita yang dicintainya.
drama ini akan tayang di KBS pada hari senin dan selasa. ditulis oleh Kim Ji Woo dan PD nim oleh Park Chan Hong. rencana episode akan ada 20 episode dengan durasi 70 menit tiap episode.
Shark dibintangi oleh
sohn he jin sebagai jo hae woo
kim nam gil sebagai han yi soo
ha seok jin sebagai oh jun young
lee ha nui sebagai jang young hee
park won sang sebagai byeon bang jin
lee jeong kil sebagai jo sang deuk
lee si yeon sebagai kim dong soo
nam bo ra sebagai han yi hyun
yeon jun seok sebagai han yi soo muda
kyung soo jin sebagai jo hae woo muda
sebagai permulaan KBS melepaskan still pemeran utama
untuk bonus ada beberapa foto BTS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar